Viral Bupati Paser Dituduh Membagikan Mobil Mewah kepada Kades

by -780 Views

Kamis, 7 Desember 2023 – 06:00 WIB

Paser – Bupati Paser, Fahmi Fadli diduga membagi-bagikan mobil Mitsubishi Xpander terbaru kepada Kepala Desa (Kades) di wilayahnya.

Kabar tersebut menjadi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Istagram @korupmas pada Selasa, 5 Desember 2023 dan dibagikan ulang oleh akun @PartaiSocmed pada Rabu pagi.

“Bupati Wonogiri dan Wali Kota Semarang dari PDIP yang hanya membagikan motor dinas merah kepada kades/lurah ternyata tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan Bupati Paser dari PKB yang membagikan mobil dinas Mitsubishi Xpander kepada Kepala Desa menjelang Pemilu,” tulis keterangan unggahan tersebut.

Dalam video yang beredar terlihat lima unit mobil Mitsubishi Xpander terparkir di Kantor Camat Kuaro, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur. Kelima mobil berwarna hitam itu masing-masing telah terpasang pelat merah.

Kelima Kades yang diduga menerima mobil tersebut berasal dari Desa Pasir Mayang, Pondong Baru, Padang Jaya, Klempang Sari, dan Keluang Paser Jaya.

Diduga, selain kelima desa yang berada di Kecamatan Kuaro tersebut, terdapat 134 desa lain yang juga menerima mobil mewah seharga ratusan juta itu. Sebab, Kabupaten Paser terdiri dari 10 Kecamatan dan 139 Desa berdasarkan data dari laman Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Paser.

Mengutip laporan VIVA Otomotif, New Xpander tipe Exceed ditawarkan dengan harga Rp271,5 juta untuk transmisi MT dan Rp280,7 juta untuk CVT. Sementara tipe Ultimate CVT dibanderol Rp312,9 juta. Semua angka berstatus on the road Jakarta.

Belum terkonfirmasi kebenaran ihwal pemberian mobil dinas untuk para Kades di Kabupaten Paser tersebut. Pihak terkait seperti Gubernur hingga Bupati belum menyampaikan pernyataan resmi mereka.

Informasi yang diunggah sejumlah akun di media sosial ini telah mendapat sorotan tajam dari warganet. Tidak sedikit yang menanyakan urgensi dari pemberian mobil dinas mewah untuk para perangkat desa tersebut.