Kamis, 18 Januari 2024 – 20:32 WIB
VIVA Trending – Seorang guru diduga berasal dari China membuat heboh warganet di media sosial. Hal ini disebabkan oleh cara uniknya dalam mendidik para muridnya yang hendak belajar di ruang kelas. Tidak dapat dipungkiri bahwa setiap guru memiliki cara unik sendiri dalam memberikan pendidikan kepada muridnya saat berada di dalam kelas.
Seperti yang dilakukan oleh seorang guru asal China ini. Berbeda dari kebanyakan guru yang biasanya memulai dengan berdoa, ia memilih untuk mengajak murid-muridnya untuk melakukan tarian khusus yang penuh energi.
Kebanyakan siswa yang pergi ke sekolah di pagi hari biasanya masih merasa ngantuk. Untuk mengatasi hal ini, ibu guru asal China ini melakukan tarian pengusir rasa ngantuk dengan penuh semangat agar murid-muridnya semangat dalam belajar di pagi hari. Ternyata, melakukan aktivitas fisik dengan gerakan menari seperti ini di pagi hari dapat menstimulasi energi pada tubuh dan meningkatkan kesehatan.
Guru tersebut benar-benar berperan dengan baik tanpa diketahui namanya. Dia mengajak murid-muridnya untuk melakukan tarian energik di dalam kelasnya.
Video yang diunggah pada Rabu, 18 Januari 2024 tersebut menunjukkan suasana dalam kelas yang dipimpin oleh guru yang sedang menari dengan penuh energi. Sejumlah siswa yang ada di dalam ruangan justru ikut serta melakukan tarian penuh energi tersebut dengan diiringi musik yang semakin membuat semangat.
Reaksi warganet terhadap video yang viral tersebut bermacam-macam. Banyak yang terhibur dengan aksi sang guru yang begitu energik. Ada pula yang menuliskan bahwa tarian tersebut cocok untuk dipraktekkan di gedung DPR agar orang-orang di dalamnya tidak ngantuk saat bekerja. Ada juga yang tertarik dengan jumlah siswa yang begitu banyak, karena mereka yang mengajar sudah merasa lelah dengan jumlah siswa yang lebih sedikit. Reaksi lainnya ada yang menyatakan bahwa aksi sang guru dan murid-muridnya lucu, serta ada pula yang menunjukkan kekagumannya terhadap pendidikan di China.